[Update] Terminal Pesawat Bandara Soekarno Hatta *2019

📍Bandara Internasional Soekarno Hatta Jakarta (CGK) sebagai salah satu bandara terbesar & tersibuk di Indonesia saat ini terus melakukan peningkatan layanan bagi penumpang maupun pihak terkait. Diantaranya adalah perpindahan terminal maskapai karena berbagai faktor.

Beberapa tahun terakhir ini pihak bandara & kesepakatan pihak maskapai mengakibatkan beberapa Terminal pelayanan maskapai dilakukan perpindahan secara bertahap sesuai kebutuhan.

Untuk itu, diharapkan penumpang yang melakukan penerbangan dengan pesawat terkait tidak salah lagi menggunakan terminal yang lama & langsung ke terminal pesawat yang baru.



Berikut adalah daftar lengkap perpindahan terminal Bandara Soekarno Hatta :

  • 15 Agustus 2019, Citilink dari Terminal 1C ke Terminal 2D
  • 15 Agustus 2019, Trigana Air dari Terminal 1C ke Terminal 1B
  • 1 Juli 2019, Fly Scoot Tiger Air dari Terminal 3 ke Terminal 2F
  • 15 Mei 2019, Jetstar Asia Airways dari Terminal 3 ke Terminal 2F
  • 14 Mei 2019, Citilink Internasional dari Terminal 3 ke Terminal 2F
  • 1 Mei 2019, Sriwijaya Air dari Terminal 2F ke Terminal 2D
  • 1 Mei 2019, Nam Air dari Terminal 2F ke Terminal 2D
  • 1 Mei 2019, AirAsia Internasional dari Terminal 2D ke Terminal 2F
  • 1 Mei 2019, Cebu Pacific dari Terminal 2D ke Terminal 2F
  • 1 Mei 2019, Lion Air Internasional dari Terminal 2D ke Terminal 2F
  • 1 Mei 2019, Malindo Air dari Terminal 2D ke Terminal 2F
  • 1 Mei 2019, Thai Lion Air dari Terminal 2D ke Terminal 2F
  • 5 April 2019, Philippine Airlines dari Terminal 2D ke Terminal 3
  • 4 Maret 2019, Etihad Airways dari Terminal 2D ke Terminal 3
  • 28 Januari 2019, Turkish Airlines dari Terminal 2D ke Terminal 3
  • 7 Januari 2019, Emirates dari Terminal 2D ke Terminal 3


Itulah update terminal maskapai di Bandara Soetta Cengkareng Jakarta terbaru. Jika ada perpindahan terminal bandara baru lagi, nantinya akan di update di daftar diatas.

Daftar terminal terbaru (2020) semua maskapai di bandara Soekarno Hatta bisa anda klik disini.

Jika ada tambahan atau pertanyaan terkait daftar terminal bandara CGK silahkan tulis dikomentar!
Heppy traveling!


Artikel Terkait