√ Cara Refund / Pembatalan Tiket Pesawat Yang Benar

Membeli tiket pesawat untuk liburan bersama keluarga ialah salah satu hal yang banyak ditemui. Dengan membeli tiket beberapa saat sebelum liburan, Anda bisa mendapatkan harga yang sedikit lebih murah. Sayangnya, terkadang liburan harus ditunda karena adanya panggilan mendadak atau kepentingan lain. Hal inilah yang membuat banyak orang ingin mengetahui cara refund tiket pesawat.
Padahal, caranya tak sesulit yang Anda pikirkan. Simaklah penjelasan berikut ini!

Cara Refund Tiket Pesawat Berbagai Maskapai

Cara Refund Tiket Pesawat garuda sriwijaya lion air air asia

Gagalnya perjalanan memang sedikit mengesalkan. Jika Anda gagal menggunakan tiket pesawat yang sudah dibeli, jangan bersedih karena tiket Anda dapat direfund. Untuk merefundnya, ada beberapa hal yang harus dilakukan:

1. Cek Aturan Maskapai


Setiap maskapai memiliki aturan & ketentuan maskapai masing-masing. Hal ini akan memberikan perbedaan baik dari segi batas waktu refund hingga biaya yang dibebankan.
Sebagai contoh, pihak Lion memberlakukan aturan bahwa di bawah 72 jam keberangkatan dengan batas maksimal 4 jam sebelum pesawat landas maka akan mengebalikan uang sebesar 50 % khusus untuk penumpang kelas ekonomi. Sementara Airasia tidak memberlakukan adanya refund untuk setiap tiket yang dibeli karena maskapai ini sudah menekan biaya sangat besar sehingga sebagian besar tiket di maskapai ini sangat murah.
Biaya pembatalan umumnya besarnya berdasarkan low atau peak sesason.
Ada maskapai penerbangan yang membebankan baya pembatalan dengan biaya agak mahal karena dibatalkan ketika peak season. Intinya, Anda perlu mempelajari aturan dari maskapai tersebut.

2. Hubungi Customer Service Maskapai


Langkah selanjutnya, Anda bisa langsung menghubungi pihak customer service dari maskapai yang Anda pilih. Jika belum mengetahui nomor telepon CS, Nomor Call Center pesawat cek disini.
Untuk menelponnya, pastikan Anda menggunakan telepon rumah atau handphone.
Saat menelpon, Anda akan diminta menjawab beberapa pertanyaan antara lain kode booking beserta identitas diri.
Jika Anda meminta refund dengan telepon atau via call center, maka pihak maskapai akan meminta Anda untuk mengirimkan foto identitas diri Anda. Anda bisa mengirimkannya via email sesuai dengan yang diberitahukan oleh CS.

Ada lagi cara baru selain menelpon  pihak customer service maskapai penerbangan yakni dengan meminta bantuan agen tiket tempat di mana Anda membelinya.
Di sini Anda bisa datang langsung ke kantor atau agen travel tempat anda beli tiket tersebut dengan membawa kartu identitas diri bersama print out atau kode booking pesawat yang tak jadi digunakan. Nanti, pihak customer service akan menghubungi pihak maskapai untuk membantu membatalkan penerbangan Anda.

3. Pencairan Refund


Ingat, uang yang telah dibelikan tiket dan ingin direfund tidak langsung bisa dikembalikan. Anda harus sabar menunggu sekitar 1 bulan dari masa permohonan refund. Penerimaan uang ini memang memerlukan waktu yang tidak sebentar.
Bicara tentang refund, Anda bisa mendapatkan uang ganti rugi sebesar 100% jika tiket pesawat yang telah dibeli dibatalkan secara resmi oleh pihak maskapai penerbangan. Ada berbagai alasan yang bisa terjadi mulai dari cuaca alam yang tak bersahabat atau situasi gawat lainnya.

Demikian info tentang cara refund tiket pesawat yang harus dipahami. Ingat selalu bahwa tidak semua tiket pesawat bisa direfund. Maskapai tertentu bahkan sama sekali tidak mengganti tiket yang dibatalkan. Biaya tiket yang telah dikeluarkan pun tak bisa diperoleh 100% karena ada biaya pembatalan. Sebelum Anda memesan tiket, pahamilah mengenai ketentuan maskapai termasuk masalah refund jika terpaksa dibatalkan.


Artikel Terkait